Kamis, 22 Desember 2011

ujian


" Semakin tinggi suatu pohon, semakin kencang angin bertiup ". Ujian Allah SWT yang ditimpakan pada seorang Nabi, bobot ujiannya dua kali lipatnya dibanding manusia biasa.
Sebagaimana dalam hadits Rasulullah SAW :
...Dari Abdullah bin Mas'ud ra, ia berkata, “Saya masuk ke tempat Rasulullah SAW sewaktu beliau sedang sakit panas, kemudian saya berkata, 'Wahai Rasulullah,ssungguhnya engkau benar menderita sakit yg sangat panas.'
Beliau berkata, 'Benar,sakit panas yang Saya derita ini dua kali lipat lebih panas daripada yang biasa diderita orang kalian.'
Saya bertanya,' Kalau begitu, engkau mendapat pahala dua kali lipat juga ?' Rasul menjawab,'Benar,memang demikian. Seorang muslim yg tertimpa sewaktu kesakitan,baik itu tertusuk duri maupun lebih dari itu,niscaya Allah mengampuni kesalahan2 nya dan menghapus dosa2 nya sebagaimana daun2 yg berguguran dari pohonnya.”(HR. Bukhari & Muslim)
Allah Maha Mengetahui kapasitas dan kapabilitas seluruh mahluk-Nya,sebesar & seberat apapun . Ujian yang diberikan Allah SWT kepada hamba2 Nya adalah dalam rangka agar diketahui kualitas keimanan seseorang tersebut kepada Allah SWT.
Sebagai hamba yang diuji, sungguh tak ada pilihan lain kecuali harus 'Bersabar & Bersabar. Sebagaimana hamba yang diberi ni'mat oleh Allah , baginya tak ada lain kecuali 'Bersyukur dan Bersyukur.'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar